NasDem Tanjung Pinang

Hand Sanitizer Dari Bobby Jayanto untuk Polres Tanjungpinang

1,184

Sebanyak 200 botol hand sanitizer disumbangkan oleh Ketua DPD Partai NasDem Tanjungpinang kepada Polres Tanjungpinang. Penyerahan hand sanitizer itu langsung diberikan oleh Ketua DPD Partai NasDem Kota Tanjungpinang Bobby Jayanto, S.IP didampingi sejumlah pengurus, Rabu, 22 April 2020.

Hand Sanitizer tersebut langsung diterima oleh Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal, SH, SIK, M.Si. Pada kesempatan itu Kapolres Tanjungpinang mengucapkan terimakasih atas bantuan hand sanitizer tersebut. Menurutnya, pihaknya akan segera mendistribusikannya kepada Personil Polres Tanjungpinang untuk dimanfaatkan dalam pelaksanaan tugas.

“Kami mengucapkan terimakasih atas sumbangan hand sanitizer ini karena sangat bermanfaat bagi Personil Polres Tanjungpinangm karena kesehariannya bertugas menyambangi masyarakat untuk menyampaikan himbauan-himbauan khususnya kebijakan pemerintah terkait pencegahan penularan Covid-19,” kata kapolres.

Sedangkan Bobby Jayanto mengatakan, bantuan Hand Sanitizer itu sebagai bentuk dukungan terhadap pelaksanaan tugas anggota Polri khususnya Polres Tanjungpinang. Menurutnya di saat masyarakat menerapkan physical distance dan anjuran untuk berada di rumah, namun anggota Polri tetap bertugas tetap berada di luar dan menyambangi warga masyarakat menyampaikan himbauan serta menggaungkan kebijakan pemerintah agar warga masyarakat mengerti dan mentaatinya.

” Kita berharap dengan bantuan hand sanitizer ini dapat membantu terjaganya kebersihan anggota polisi khususnya tangan. Karena ditengah pandemi Covid-19 ini, kegiatan lapangan yang dilaksanakan anggota Polri cukup rentan akan penularan Covid-19,” katanya.

Ia juga berharap semoga anggota Polri selalu diberikan kesehatan dan tugas mulia yang dijalankan diberkahi oleh Tuhan.

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.